Peranan Usher Dalam Mempromosikan Produk Wuling Pada Event Otomotif

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Salsabilla, Yasmin (2022) Peranan Usher Dalam Mempromosikan Produk Wuling Pada Event Otomotif. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication & Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan event banyak mengalami kemajuan saat ini karena dianggap sebagai media komunikasi dan promosi yang efektif bagi perusahaan. Usher adalah profesi yang semakin banyak dilakukan oleh wanita muda dalam sebuah event yang mempunyai penampilan menarik, sikap yang ramah dan kemampuan komunikasi yang baik. Dari bermacam event yang ada, event otomatif menjadi salah satu event yang seringkali menggunakan jasa Usher. PT SAIC General Motors Wuling (SGMW) Indonesia merupakan salah satu perusahaan otomotif yang sering menggunakan jasa Usher di berbagai eventnya sebagai daya tarik dalam melakukan aktivitas greeting dan hospitality untuk mempromosikan produk perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peranan Usher dalam mempromosikan produk Wuling pada event otomotif Wuling Motors.Teori yang digunakan yaitu teori komunikasi pemasaran terpadu, promosi dan komunikasi persuasif dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Berdasarkan pada hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa peranan Usher dalam mempromosikan produk Wuling pada event otomotif Wuling Motors dilakukan pada usaha Usher sebagai marketer untuk menginformasikan, mempengaruhi atau membujuk dan mengingatkan produk Wuling kepada pengunjung pada event otomotif Wuling Motors. Dalam usaha mempromosikan produk Wuling tersebut Usher menggunakan komunikasi persuasif untuk memengaruhi pengunjung dan memberikan informasi adanya sales promotion kepada pengunjung. Peranan Usher sebagai marketer dalam event otomotif brand Wuling Motors dapat mempromosikan produk-produk Wuling Motors dengan kemampuan komunikasi dan pemahaman product knowledge yang baik dari Usher agar pengunjung tertarik pada produk-produk yang ditawarkan oleh perusahaan.

Kata Kunci:Peranan, Usher, Promosi, Event otomotif

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Marketing Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 03 Jan 2024 10:29
Last Modified: 03 Jan 2024 10:29
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/112

Actions (login required)

View Item
View Item