Representasi Ketulusan Cinta Pada Film Friend Zone

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Stephanie, Angie (2022) Representasi Ketulusan Cinta Pada Film Friend Zone. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication & Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Cinta merupakan salah satu topik yang paling populer dan sering diangkat dalam film karena relevansi dan kedekatannya dengan khalayak. Salah satu film yang mengangkat topik percintaan adalah Friend Zone, film asal Thailand yang dirilis pada tahun 2019. Film ini berkisah tentang seorang laki-laki bernama Palm yang diam-diam memendam perasaan terhadap sahabatnya, Gink. Ia terjebak dalam zona pertemanan selama sepuluh tahun. Meskipun begitu, ia tetap memberikan cinta yang tulus kepada Gink. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana ketulusan cinta direpresentasikan pada film ini. Penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif dengan spesifikasi metode Dramatistik Pentad oleh Kenneth Burke untuk menganalisis adegan-adegan pada film Friend Zone yang mengandung elemen cinta berdasarkan konsep cinta menurut Erich Fromm, yaitu care, knowledge, respect, dan responsibility. Data primer yang digunakan pada penelitian ini adalah film Friend Zone itu sendiri. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat sepuluh adegan pada film Friend Zone yang mengandung elemen cinta Erich Fromm.

Kata kunci: Ketulusan Cinta, Friend Zone, Film, Dramatistik Pentad, Kenneth Burke, Erich Fromm

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Mass Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 03 Jan 2024 10:22
Last Modified: 03 Jan 2024 10:22
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/13

Actions (login required)

View Item
View Item