Strategi Komunikasi Bali United FC Dalam Mengembangkan Brand Image Sebagai Klub Sepak Bola Profesional

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Nurmelati, Kintan Namira (2022) Strategi Komunikasi Bali United FC Dalam Mengembangkan Brand Image Sebagai Klub Sepak Bola Profesional. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Industri sepak bola saat ini sudah mulai berkembang dengan pesat dan dapat memberikan dampak pada perekonomian Indonesia. Salah satu klub sepak bola di Indonesia yang berhasil mengoptimalisasi bisnis nya adalah Bali United FC. Bali United FC menjadi klub sepak bola yang berhasil mempertahankan stabilitas keuangannya sehingga mampu bersaing di industri sepak bola Indonesia bahkan secara global. Finansial yang kokoh dan independen tidak mudah dimiliki klub-klub sepak bola lainnya di Indonesia. Penelitian ini akan membahas strategi komunikasi Bali United FC dalam mengembangkan brand image sebagai klub sepak bola profesional menggunakan teori Marketing Public Relations, New Media, dan Brand Image. Tujuan penelitian ini adalah memahami apa saja strategi yang digunakan Bali United FC mengacu pada strategi Marketing Public Relations dan pemanfaatan Instagram dengan panduan teori New Media. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik wawancara mendalam. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa strategi utama Bali United FC untuk mengembangkan brand image nya adalah dengan melakukan kerjasama dengan pihak sponsor. Kerjasama dengan pihak sponsor menjadi pendapatan utama klub sehingga mampu mencapai stabilitas finansial. Bali United FC menawarkan berbagai keuntungan pada pihak sponsor untuk membangun kerjasama, salah satunya adalah bentuk aktivasi yang mengacu pada alat-alat utama Marketing Public Relations dengan memanfaatkan aset-aset yang dimiliki oleh klub. Setiap aktivasi tersebut dilandasi strategi komunikasi yang baik dan disebarkan secara luas melalui platform Instagram. Dengan memiliki keadaan keuangan yang stabil, Bali United FC dapat mengembangkan brand image nya sebagai klub sepak bola profesional.

Kata Kunci: Bali United FC, Strategi Komunikasi, Marketing Public Relations, New Media, Instagram, Brand Image.

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 02 Jan 2024 08:15
Last Modified: 15 Jan 2024 03:19
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1505

Actions (login required)

View Item
View Item