Fadillah, Sekar Fajri (2022) Perencanaan Virtual Event Smooth Like Idol Dalam Meningkatkan Awareness Komunitas BTS ARMY Indonesia Amino (BAIA). UGP-Non thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.
Full text not available from this repository.Abstract
BTS merupakan salah satu boygrup asal Korea Selatan yang saat ini sedang berada di puncak popularitasnya. Karya dari BTS berhasil menarik perhatian penggemar di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. ARMY atau penggemar BTS selalu mendukung idola mereka dengan berbagai cara hingga membentuk komunitas penggemar BTS. Salah satu komunitas ARMY yang ada di Indonesia adalah komunitas BTS ARMY Indonesia Amino (BAIA). Setelah terbentuk selama kurang lebih 5 tahun, ternyata masih banyak BTS ARMY Indonesia yang belum mengetahui tentang komunitas BTS ARMY Indonesia Amino (BAIA). Perencanaan virtual event “Smooth Like Idol” bertujuan untuk meningkatkan awaraness komunitas BTS ARMY Indonesia Amino dengan menggunakan metode 9 Steps of Strategic Planning oleh Ronald D. Smith (2017). Dalam rangkaian event “Smooth Like Idol” terdapat kompetisi dan giveaway dengan tema Be Your Own Idol. Karya ini diharapkan dapat menjadi sebuah metode yang dapat diimplementasikan oleh komunitas BTS ARMY Indonesia Amino (BAIA) di masa yang akan datang untuk menarik perhatian BTS ARMY Indonesia.
Kata kunci: Public Relations, Virtual Event, BTS
Item Type: | Thesis (UGP-Non thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Public Relations |
Subjects: | H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races |
Divisions: | Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication |
Depositing User: | Ms Kartika S |
Date Deposited: | 03 Jan 2024 04:49 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 04:46 |
URI: | http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1554 |