Representasi Perempuan Tangguh Melalui Cara Berpakaian Tokoh Ko Mun-yeong Dalam Drama Korea It's Okay To Not Be Okay

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Yuniar, Fika Almira (2021) Representasi Perempuan Tangguh Melalui Cara Berpakaian Tokoh Ko Mun-yeong Dalam Drama Korea It's Okay To Not Be Okay. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pakaian yang ditampilkan melalui drama Korea menjadi unsur yang penting dalam memperkuat sebuah karakter pada peran yang dimainkan. Pakaian dapat menyampaikan sebuah pesan kepada penonton yang mana hal ini juga diperlihatkan oleh salah satu karakter yaitu tokoh Ko Mun-yeong pada drama Korea It’s Okay To Not Be Okay.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana representasi perempuan tangguh melalui cara berpakaian tokoh Ko Mun-yeong dalam drama Korea It’s Okay To Not Be Okay. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan analisis semiotika Pierce dengan teknik pengumpulan data primer yang diperoleh dari dokumen episode 2, 3 dan 9 pada drama Korea It’s Okay To Not Be Okay. Hasil penelitian menujukkan bahwa representasi perempuan tangguh melalui cara berpakaian tokoh Ko Mun-yeong dalam drama Korea It’s Okay To Not Be Okay banyak ditunjukkan melalui pakaian dengan warna-warna bold, seperti warna hitam, merah, coklat, pink terang & ungu. Serta pakaian yang dapat dilihat dari garis simetris dan presisi pada bagian bahu dengan model bergelembung ataupun kerutan menunjukan kekuatan atau super power. Kekuatan dari model ataupun potongan pada pakaian dilihat dari garis pakaian yang tegas dan menggambarkan pundak yang lebih tinggi membuat kesan pakaian tersebut menjadi lebih mengintimidasi.

Kata Kunci: Representasi, perempuan tangguh, drama korea, analisis semiotika Peirce.

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 04 Jan 2024 03:33
Last Modified: 15 Jan 2024 07:30
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1621

Actions (login required)

View Item
View Item