"Pelaksanaan Program Media Relations Maverick Indonesia Dengan Aliansi Jurnalis Independen Melalui The Journalist Fellowship Program Untuk Membantu Wartawan Terdampak Pandemi"

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Alifah, Shinta Angriyana Putri (2021) "Pelaksanaan Program Media Relations Maverick Indonesia Dengan Aliansi Jurnalis Independen Melalui The Journalist Fellowship Program Untuk Membantu Wartawan Terdampak Pandemi". UGP-Non thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kondisi pandemi mengubah semua kegiatan, mulai dari suatu yang pasti menjadi tidak pasti. Termasuk dunia jurnalistik Indonesia yang harus terkena dampaknya, bahkan hingga jurnalis sebagai kunci utama jalannya sebuah perusahaan media. Meski secara jumlah pembaca, banyak media di Indonesia yang mendapatkan angka kenaikan namun hal ini tidak diiringi dengan pendapatan media yang sepadan karena berbagai faktor. Maka dari itu, Maverick Indonesia sebagai konsultan kehumasan yang menangani sejumlah klien lokal dan multinasional juga harus berhubungan baik dengan jurnalis dan perusahaan media. Maverick Indonesia menyadari betapa pentingnya hubungan dengan jurnalis sekaligus menjalin relasi yang bukan hanya saja untuk perusahaan tetapi juga kepentingan lainnya. Oleh karena itu, Maverick Indonesia bersama Aliansi Jurnalis Independen (AJI Indonesia) sebagai organisasi independen yang memiliki visi menyuarakan hak-hak jurnalis bergerak untuk membantu rekan media di masa yang sulit dan tidak pasti saat ini. Sayangnya, banyak bantuan yang diberikan tidak juga membuat jurnalis dapat tetap berkarya dengan semestinya. Inilah yang menjadi landasan untuk membuat inisiasi The Journalist Fellowship. Sebuah program yang dibuat untuk para jurnalis Indonesia untuk tetap berkarya dan mendapatkan kompensasi dari karya tulisnya sebagai bentuk tunjangan. Program yang direncanakan akan dilaksanakan selama 5 minggu ini akan memberikan jurnalis informasi baru dari kelas daring, bimbingan hingga hasil karya yang dapat dipublikasikan kepada media besar di Indonesia.

Kata Kunci: Media Relations, Hubungan dengan Media, Strategic Planning of Public Relations

Item Type: Thesis (UGP-Non thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 05 Jan 2024 01:34
Last Modified: 17 Jan 2024 01:59
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1696

Actions (login required)

View Item
View Item