Strategi Komunikasi Ditlantas Polda Metro Jaya Dalam Sosialisasi Tilang Elektronik

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Avicenia, Denisia Putri (2020) Strategi Komunikasi Ditlantas Polda Metro Jaya Dalam Sosialisasi Tilang Elektronik. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Strategi Komunikasi Ditlantas Polda Metro Jaya dalam mensosialisasikan program yang di luncurkan pada tahun 2018 yaitu Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi yang digunakan untuk mensosialisasikan program tersebut, serta mengetahui hambatan dan cara mengatasinya. Penelitian ini menggunakan model komunikasi Berlo. Metodologi yang digunakan ialah kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui wawancara pada narasumber internal, eksternal serta ahli, studi pustaka juga digunakan untuk melengkapi data yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ditlantas Polda Metro Jaya dalam mensosialisasikan program ini sudah memenuhi dan sesuai dengan apa yang diungkapkan oleh Cutlip, Center dan Broom mengenai Strategi komunikasi seperti pemilihan tokoh yang memiliki kredibilitas yang baik serta berkompeten, pemilihan konteks sejalan dengan kondisi masyarakat yang membutuhkan kondisi lalu lintas yang baik agar tidak terjadi hambatan ketika mereka sedang berlalu lintas. Konten yang dibuat bersifat persuasif untuk mengajak masyarakat lebih tertib berlalu lintas. Sebelum pesan disampaikan kepada publik anggota Ditlantas Polda Metro Jaya sudah menerima sosialisasi terlebih dahulu. Proses sosialiasi dilakukan satu bulan sebelum program berjalan dan terus dilakukan seiring dengan pengembangan program E-TLE ini. Audiens yang dipilih adalah seluruh masyarakat dengan pemfoukuan di kelompok akademisi, profesi pengemudi, TNI, Polri dan instansi pemerintah maupun swasta.

Kata Kunci: Strategi Komunikasi, 7C’s Cutlip, Center dan Broom, Sosisalisasi Program, E-TLE

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 05 Jan 2024 07:01
Last Modified: 17 Jan 2024 03:03
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1745

Actions (login required)

View Item
View Item