Analisis Resepsi Followers Instagram @Ariefmuhammad Terkait Permainan Ikoy-Ikoyan

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Putri, Aurellia Novia (2022) Analisis Resepsi Followers Instagram @Ariefmuhammad Terkait Permainan Ikoy-Ikoyan. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication & Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Instagram merupakan salah satu bentuk dari kemajuan teknologi yang memberikan sebuah kebebasan kepada para penggunanya untuk mengekspresikan diri. Seperti kegiatan berbagi yang Arief Muhammad lakukan di Instagram yang diberi nama “Ikoy-ikoyan”. Ikoy-ikoyan merupakan kegiatan berbagi yang Arief Muhammad lakukan di Instagram. Kejelian Arief Muhammad dalam melihat peluang untuk memanfaatkan kemajuan teknologi yaitu Instagram menjadikan Ikoy-ikoyan semakin popular. Namun Ikoy-ikoyan juga telah melahirkan berbagai penerimaan yang berbeda di antara para audience. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerimaan followers akun Instagram @Ariefmuhammad dalam memaknai Ikoy-ikoyan. Teori yang digunakan untuk menganalisis penerimaan followers akun Instagram @Ariefmuhammad adalah teori resepsi oleh Stuart Hall dengan metode penelitian kualitatif berjenis deskriptif melalui wawancara mendalam berteknik wawancara terstruktur dengan lima informan followers akun Instagram @Ariefmuhammad. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kelima informan memiliki penerimaan dan pemaknaan yang berbeda-beda mengenai Ikoy-ikoyan. Penelitian ini menghasilkan dua posisi audience dalam penerimaan pesan yang Arief Muhammad sampaikan melalui Ikoy-ikoyan yaitu dominant hegemonic position dan negotiated position.

Kata kunci: Teori resepsiStuart Hall,media sosial,instagram, arief muhammad, ikoy-ikoyan

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Mass Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 03 Jan 2024 10:25
Last Modified: 03 Jan 2024 10:25
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/18

Actions (login required)

View Item
View Item