Analisis Implementasi Program Corporate Social Responsibility Public Visit PT. Garuda Maintenance Facility AeroAsia, Tbk

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Aulia, Sella Lovityo (2019) Analisis Implementasi Program Corporate Social Responsibility Public Visit PT. Garuda Maintenance Facility AeroAsia, Tbk. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu program CSR di PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia, Tbk adalah Public Visit. Program ini bertujuan mengedukasi masyarakat mengenai profesi di lingkungan industry aviasi sejak dini. Public Visit meliputi bidang Maintenance, Repair and Overhaul (MRO) atau bisa juga disebut perawatan pesawat. Sayangnya tujuan kegiatan CSR yang ingin disampaikan oleh PT Garuda Maintenance Facility AeroAsia,bk dipandang belum selaras dengan persepsi masyarakat khsusunya yang berada di instansi Pendidikan. Menurut mayoritas partisipan Public Visit ini merupakan sebuah kegiatan wisata, bukan sebuah kegiatan CSR yang mengedukasi dan memperkenalkan profesi yaitu teknisi pesawat di bidang (MRO). Penelitian ini dibuat untuk menelusuri ketidaksepahaman tersebut melalui analisis implementasi program Public Visit ditinjau dari teori Efektivitas Legitimasi, Prinsip-prinsip CSR, dan Impelentasi. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan melakukan wawancara internal dan eksternal untuk mendapatkan data primer. Dalam Efektivitas Legitimasi melakukan identifikasi komunikasi dengan public namunbelumnnya melakukan komunikasi dialog tentang masalah nilai sosial kemasyarkatan, pada tahapan Prinsip-Prinsip CSR telah melakukan semua tahapannya lalu pada tahapan Implementasi menurut Wibisono juga telah sesuai melaksanakan tahapannya hanya saja pada tahapan sosialisasi kurangnya publikasi mengguankan media yang menjadi pendukung seperti social media mengenai program Public Visit, sosialisasi kepada eksternal hanya lebih kuat kepada word of mouth, walaupun sudah tertera pada website perusahaan.Untuk GMF AeroAsia, Tbk lebih baik memperkenalkan program ini datang langsung menjekaskan kepada instansi Pendidikan yang dituju agar pesan yang ingin disampaikan sesuai dengan tujuan perusahaan. Kemudian untuk pihak partisipan mendapatkan edukasi dibidang perawatan pesawat dan mengenal bahwa adanya profesi teknisi pesawat yang tidak kalah penting selain pilot dan pramugari dalam dunia penerbangan, lalu keterbukaan pikiran bahwa adanya peluang tenaga kerja di bidang Maintenance Repair and Overhaul(MRO).

Kata Kunci: CSR, Implementasi

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 09 Jan 2024 07:58
Last Modified: 09 Jan 2024 07:58
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/1965

Actions (login required)

View Item
View Item