Analisis Hambatan Komunikasi Internal pada Aliran Informasi di Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah: Studi Kasus Pelaksanaan TP4D di Semarang

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Pattipeilohy, Rianty Indah Handayani (2018) Analisis Hambatan Komunikasi Internal pada Aliran Informasi di Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah: Studi Kasus Pelaksanaan TP4D di Semarang. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Hambatan Komunikasi Internal Pada Aliran Informasi selama pelaksanaan TP4D di Semarang yang diprakarsai oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mencari tahu hambatan komunikasi antara atasan dan bawahan pada aliran komunikasi vertikal ke bawah, vertikal ke atas, horizontal, dan diagonal dalam tim TP4D Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah selama mereka bekerja. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan melakukan wawancara semi-struktur pada ketua tim, wakil ketua tim, ketua sub tim, dan dua anggota TP4D yang memiliki pengalaman dan menjadi bagian dari TP4D, serta satu narasumber eksternal yang pernah menjabat sebagai ketua tim TP4D di Semarang. Teori utama yang digunakan sebagai alat analisis dalam penelitian ini adalah teori Hambatan Komunikasi Organisasi milik Warren R. Plunkett, dan Raymond F. Atner. Selain itu, teori informasi organisasi, pola komunikasi, aliran informasi, dan teori birokrasi juga digunakan sebagai teori pendukung penelitian ini. Hasil menunjukkan bahwa tiga dari lima kategori hambatan komunikasi yang dikemukakan Plunkett dan Atner dialami oleh TP4D di Semarang yakni Management Level, The Rank of Position in the Organization, dan Change in Manager. Penelitian ini juga menemukan satu hambatan baru dari kategori Number of People Supervised. Selanjutnya, penelitian ini menemukan solusi untuk ketiga hambatan komunikasi yang dialami oleh tim TP4D dengan menggunakan strategi komunikasi dalam pengurangan ketidakpastian.

Kata Kunci :Komunikasi Organisasi, Hambatan Komunikasi Organisasi, Aliran Informasi dalam Organisasi, TP4D

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Uncontrolled Keywords: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 10 Jan 2024 07:14
Last Modified: 10 Jan 2024 07:14
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2047

Actions (login required)

View Item
View Item