Konstruksi Makna Unggahan Berduka dari Generasi Z Di Media Sosial Instagram

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Putri, Azka Adhani (2023) Konstruksi Makna Unggahan Berduka dari Generasi Z Di Media Sosial Instagram. PGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini mendalami bagaimana Generasi Z memaknai, mengekspresikan, serta respons dan dampak respons yang didapatkan melalui unggahan kedukaan di platform media sosial Instagram. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, dengan kajian teori interaksi simbol serta konsep kedukaan. Data dikumpulkan melalui wawancara terhadap enam narasumber perwakilan Generasi Z. Hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat tiga dimensi makna unggahan kedukaan dari Generasi Z: unggahan sebagai wadah ekspresi emosional, alat pencarian dukungan sosial, dan media memberikan informasi berita kedukaan. Motivasi Generasi Z dalam mengunggah beragam yang mencakup mendapatkan dukungan, mendapatkan kelegaan dari mengekspresikan perasaan kedukaan, mengirim pesan kepada almarhum, mendapatkan doa untuk almarhum, serta menyampaikan pesan moral untuk menghargai orang-orang yang masih hidup. Ditemukan indikasi pemeliharaan dan pembentukan citra diri pada beberapa narasumber. Respons masyarakat terhadap unggahan beragam, termasuk respon positif dan negatif. Respons positif memberikan pemahaman bahwa perasaan dan pengalaman pribadi mereka diakui dan dihargai oleh lingkungan sosial. Generasi Z cenderung mengabaikan komentar negatif dari masyarakat umum dan hanya memperdulikan pendapat dari orang-orang terdekatnya. Proses mengatasi berduka bervariasi, dengan dukungan sosial termasuk dukungan dari teman-teman, keluarga, dan masyarakat memegang peran penting bagi Generasi Z. Ditemukan potensi tahapan baru dalam tahapan proses kedukaan yang di identifikasikan sebagai tahapan defleksi.

Keywords : interaksi simbolik, komunikasi kedukaan, instagram, generasi z, citra diri

Item Type: Thesis (PGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: POSTGRADUATE PROGRAMME > Strategic Public Relations
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 30 Jan 2024 03:04
Last Modified: 30 Jan 2024 03:04
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2227

Actions (login required)

View Item
View Item