Pengaruh Promosi "Gratis Ongkir" Dan Harga Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Marketplace Shopee Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Moderating

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Adelia, Adiva (2023) Pengaruh Promosi "Gratis Ongkir" Dan Harga Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Marketplace Shopee Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Moderating. PGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

"Kemajuan teknologi telah mengubah pola berbelanja masyarakat yang dahulu berbelanja manual berubah menjadii berbelanja melalui platform e-commerce. Salah satu ecommerce yang banyak digunakan adalah Shopee, yang memiliki pertumbuhan signifikan dalam pembelanjaan masyarakat di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh promosi gratis ongkir dan harga terhadap loyalitas pelanggan pada marketplace shopee dengan kepuasaan pelanggan sebagai variabel moderating. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan yang merupakan pengguna aplikasi Shopee yang berjumlah 5.700 populasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode probability sampling. Sampel di dalam penelitian ini adalah masyarakat Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan yang pernah melakukan pembelian online melalui Shopee yang berjumlah 98 responden. Data yang digunakan dalam penelitian merupakan data primer yang dikumpulkan melalui survei kuesioner melalui googleform. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dan analisis moderating dengan pendekatan Uji Interaksi atau Moderated Regression Analysis (MRA). Analisis regresi linier berganda untuk hipotesis pengaruh promosi gratis ongkir dan harga terhadap loyalitas pelanggan sedangkan regresi moderasi dengan Uji MRA untuk hipotesis kepuasaan pelanggan memoderasi pengaruh promosi gratis ongkir dan harga terhadap loyaalitas pelanggan. Data dianalisis menggunakan SPSS dengan software SPSS 26. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa (1) Gratis ongkir berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan yang menggunakan produki Shopee, (2) Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadapi loyalitas pelanggan yang menggunakan Shopee, (3) Kepuasan pelanggan tidak memoderasi pengaruh gratis ongkir terhadap Loyalitas pelanggan menggunakan Shopee, (4) Kepuasan pelanggan tidak memoderasi pengaruh hargai terhadapi loyalitas pelanggan yang menggunakan Shopee."

Kata Kunci: Promosi “gratis ongkir”, Harga, Loyalitas Pelanggan, Kepuasan Pelanggan, Shopee

Item Type: Thesis (PGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: POSTGRADUATE PROGRAMME > Marketing Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 01 Feb 2024 07:00
Last Modified: 01 Feb 2024 07:00
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2259

Actions (login required)

View Item
View Item