Pembuatan Program Televisi News Feature “Nayanika Indonesia” Tentang Wisata Di Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Episode Tanjung Lesung

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Putri, Apriyani Kamelia and Ramadhan, Muhammad Naufal Rizky and Hanafi, Attiya Tifani Shabina (2023) Pembuatan Program Televisi News Feature “Nayanika Indonesia” Tentang Wisata Di Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Episode Tanjung Lesung. UGP-Non thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

"Pariwisata merupakan aktivitas perjalanan sementara waktu dari tempat tinggal ke daerah tujuan untuk bersenang-senang dan menghabiskan waktu senggang. Kegiatan pariwisata sering dilakukan oleh banyak orang, termasuk masyarakat Indonesia. Tingginya minat masyarakat Indonesia dalam berpariwisata mendorong pemerintah untuk mengembangkan potensi yang terdapat di wilayah tertentu dalam rangka mendukung sektor pariwisata. Dukungan pemerintah terhadap sektor pariwisata di suatu daerah dapat meningkatkan kemampuan ekonomi di daerah tersebut. Oleh karena itu, pemerintah membuat Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang merupakan kawasan dengan batasan tertentu untuk menciptakan pertumbuhan di bidang ekonomi dan pariwisata. KEK telah dikembangkan di berbagai wilayah Indonesia, salah satunya adalah KEK Pariwisata Tanjung Lesung yang terletak di Provinsi Banten. Hasil survei yang dilakukan menunjukkan bahwa sebesar 75,7% responden belum mengetahui tentang KEK Pariwisata Tanjung Lesung. Maka dari itu, Program Televisi News Feature “Nayanika Indonesia” dibuat untuk memperkenalkan, mempromosikan, serta memberi edukasi tentang KEK Pariwisata Tanjung Lesung. Nayanika Indonesia menyajikan visualisasi sinematik kegiatan pariwisata di KEK Pariwisata Tanjung Lesung yang berdurasi 30 menit dan dibagi menjadi 3 segmen, yaitu wisata budaya, wisata air (water sports) dan wisata alam. Program Televisi News Feature “Nayanika Indonesia” menampilkan keindahan alam, budaya, serta menghadirkan narasumber pengurus Desa Wisata Tanjungjaya dan pengurus KEK Pariwisata Tanjung Lesung. Program Televisi News Feature “Nayanika Indonesia” dapat menjadi referensi untuk menemukan destinasi wisata baru, serta meningkatkan kesadaran masyarakat dan pemerintah guna bersama-sama mengembangkan, melestarikan, serta mempromosikan tempat wisata di Indonesia."

Kata Kunci: KEK Pariwisata, Tanjung Lesung, Nayanika Indonesia, News Feature

Item Type: Thesis (UGP-Non thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Business > Tourism Study Programme
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 02 Feb 2024 08:25
Last Modified: 02 Feb 2024 08:25
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2318

Actions (login required)

View Item
View Item