Strategi Social Marketing Organisasi Berani Jaga Bumi dalam Meningkatkan Awareness Green Product di Kerobokan Bali

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Savitri, Annisa Noor (2023) Strategi Social Marketing Organisasi Berani Jaga Bumi dalam Meningkatkan Awareness Green Product di Kerobokan Bali. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

"Indonesia sedang menghadapi darurat sampah plastik yang semakin memburuk. Bali, sebagai salah satu destinasi wisata terpopuler di Indonesia juga menghadapi masalah sampah plastik yang serius. Sampah plastik yang tidak terkelola dengan baik dapat menyebabkan masalah kesehatan dan lingkungan yang serius dikarenakan bahan-bahan beracun yang terkandung dalam sampah plastik. Selain itu, sampah plastik juga mencemari lingkungan dan merusak ekosistem laut. Untuk mengatasi darurat sampah plastik
ini, Organisasi Berani Jaga Bumi melakukan kampanye sosial Lapasku Cantik Tanpa Plastik di Lapas Perempuan Kelas 2A Kerobokan dalam rangka meningkatkan pengelolaan sampah dengan cara yang efektif dan berkelanjutan seperti mendaur ulangnya menjadi green product. Dengan demikian penelitian ini bertujuan untuk menganalisa strategi social marketing yang dilakukan oleh Organisasi Berani Jaga Bumi dalam meningkatkan awareness green product di Kerobokan Bali. Penelitian ini menggunakan Instrumental Theory of Persuasion oleh Hovland, Janis, dan Kelley. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara semi terstruktur dengan narasumber yang berkaitan dengan objek penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pemasaran sosial yang diterapkan dalam kampanye sosial Organisasi Berani Jaga Bumi sudah berhasil meningkatkan awareness green product pada warga Lembaga Pemasyarakatan Perempuan kelas 2A Kerobokan, Bali. Penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan untuk menjadi evaluasi untuk melakukan kampanye sosial lainnya dan memberikan banyak manfaat bagi organisasi maupun instansi lainnya yang sedang mempertimbangkan untuk melakukan pemasaran sosial yang dikomunikasikan melalui kampanye yang mendukung program sosialisasi green product."

Kata Kunci: Strategi Pemasaran Sosial, Berani Jaga Bumi, Green Product, Kampanye Sosial Marketing, Awareness, Bali

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Marketing Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 12 Feb 2024 05:03
Last Modified: 12 Feb 2024 05:03
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2485

Actions (login required)

View Item
View Item