Analisis Strategi Komunikasi Pemasaran dalam Mempertahankan Brand Awareness

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Soemaatmadja, Salma Chairunnisa (2023) Analisis Strategi Komunikasi Pemasaran dalam Mempertahankan Brand Awareness. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Komunikasi pemasaran adalah sarana bagi sebuah perusahaan untuk menginformasikan dan memasarkan produk atau merek nya. Banyak nya variasi dalam komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan untuk membuat konsumen dapat membedakan produknya dengan produk dari perusahaan kompetitor nya. Penelitian ini berfokus pada strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh Alodokter dalam mempertahankan brand awareness nya. Salah satu strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan Alodokter adalah bagaimana Alodokter membuat interaksi dengan konsumen nya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran Alodokter dan bagaimana Alodokter membuat interaksi dengan konsumen melalui sosial media serta mengetahui persepsi pelanggan terkait Alodokter. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sebagai metode penelitiannya. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan metode wawancara bersama narasumber internal dan eksternal serta dengan observasi melakukan penelusuran secara online melalui sosial media Alodokter. Dari hasil wawancara yang sudah peneliti lakukan dengan para pengguna aplikasi Alodokter, hampir dari semua pengguna produk Alodokter merasa pendekatan yang dilakukan oleh Alodokter melalui tata penulisan bahasa serta jangkauan sosial media dari Alodokter yang luas mampu meningkatkan awareness dari masyarakat kepada produk dan merek dari Alodokter, para pengguna merasa keinformatifan dari sosial media Alodokter membuat para pengguna tertarik untuk mengunduh aplikasi Alodokter. Pemilihan tata bahasa dan variasi konten menjadi hal yang penting oleh Alodokter, dimana konten yang dibuat tidak seperti menggurui melainkan dapat memberi informasi yang faktual dan berguna dengan pendekatan yang berbeda sehingga pengguna merasa nyaman membacanya.

Kata Kunci: sosial media, strategi marketing, komunikasi pemasaran, Alodokter

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Marketing Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 13 Feb 2024 04:24
Last Modified: 13 Feb 2024 04:24
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2553

Actions (login required)

View Item
View Item