Pengaruh Konten Instagram @arsaningsih terhadap Reputasi Bunda Arsaningsih di Mata Followers

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Arantika, I Gusti Agung Cahyani (2023) Pengaruh Konten Instagram @arsaningsih terhadap Reputasi Bunda Arsaningsih di Mata Followers. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sebuah reputasi, merupakan salah satu faktor penting dalam mencapai sebuah keberhasilan. Untuk menjaga reputasi salah satunya dengan melakukan komunikasi terus-menerus dengan publik, yang salah satunya dapat dilakukan melalui media sosial. Media sosial membantu orang untuk selalu terhubung satu sama lain, berinteraksi, berkomunikasi, saling
menghibur, mencari dan memberi informasi, dan berbagi konten (informasi pada internet melalui media elektronik), salah satunya Instagram. Menjadi ruang bebas untuk berekspresi bagi banyak orang, membuat Instagram
melahirkan influencer-influencer yang menjadi panutan para pengguna Instagram. Salah satu micro-influencer yang memanfaatkan media sosial Instagram dalam pembentukan reputasi khususnya pada bidang pengembangan dan pembentukan karakter yaitu Bunda Arsaningsih. Bunda
Arsaningsih merupakan pakar revolusi mental yang berfokus pada pengenalan jati diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh konten Instagram @arsaningsih terhadap reputasi Bunda Arsaningsih di mata followers. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif
inferensial. Populasi dalam penelitian ini adalah followers dari akun Instagram @arsaningsih. Pengambilan sampel dilakukan dengan accidental sampling. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah New Media. Analisis data menggunakan Korelasi Pearson, Koefisien Determinasi dan Regresi Linier Sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konten
Instagram @arsaningsih memiliki pengaruh terhadap reputasi Bunda Arsaningsih sebesar 67%, sementara sisanya yaitu 33%, dipengaruhi oleh faktor lain selain konten Instagram. Hal ini menunjukkan bahwa konten Instagram @arsaningsih membawa pengaruh positif dan signifikan terhadap reputasi Bunda Arsaningsih di mata followers.

Kata kunci: Konten Instagram, Reputasi, Bunda Arsaningsih, Kuantitatif

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Additional Information: Public Relations
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Public Relations & Digital Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 15 Feb 2024 01:59
Last Modified: 15 Feb 2024 02:06
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/2573

Actions (login required)

View Item
View Item