Dewa, Paskalis Satrio Utomo and Aryanto, Thariq Ziyad and Maharani, Tirza Yohana Devi (2021) Mengarang Lembaran Hidupku: Sebuah Film Dokumenter Tentang Kreativitas Arswendo Atmowiloto. UGP-Non thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.
Full text not available from this repository.Abstract
Film adalah salah satu wujud komunikasi massa yang memiliki beberapa fungsi dimana salah satunya dapat menjadi sebuah media penghibur, media edukasi, dan pemberi inspirasi. Pada umumnya, film memiliki sebuah pesan yang ingin disampaikan pada penonton. Salah satu jenis film adalah film dokumenter. Film dokumenter menceritakan tentang seseorang, suatu peristiwa, atau apapun yang terjadi secara nyata. Informasi-informasi yang disajikan dalam sebuah film dokumenter adalah fakta yang didasarkan pada kesaksian seorang atau beberapa saksi dan data-data yang kredibel. Film dokumenter “Mengarang Lembaran Hidupku: Sebuah Film Dokumenter Tentang Kreativitas Arswendo Atmowiloto” ini menceritakan tentang sosok Arswendo Atmowiloto, seorang budayawan, sastrawan, dan seniman Indonesia yang memiliki semangat kreativitas yang patut dicontoh dan dijadikan inspirasi. Selain menceritakan tentang sosok Arswendo melalui pandangan kolega, teman, dan keluarganya, film dokumenter ini juga menceritakan tentang pentingnya semangat berkreativitas dan berkarya. Semua informasi yang disajikan dalam dokumenter ini berupa fakta berdasarkan testimoni dan kesaksian para narasumber dan data-data faktual tertulis seperti arsip, artikel, dan karya- karya beliau sendiri. Film dokumenter ini berfungsi sebagai sebuah perkenalan pada sosok Arswendo yang banyak orang belum tahu terutama generasi muda dan untuk menjelaskan semangat berkreativitas yang patut dilestarikan.
Kata kunci: Film Dokumenter, Kreativitas.
Item Type: | Thesis (UGP-Non thesis) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races |
Divisions: | Faculty of Communication, Communication Studies > Mass Communication |
Depositing User: | Ms Kartika S |
Date Deposited: | 03 Jan 2024 10:58 |
Last Modified: | 03 Jan 2024 10:58 |
URI: | http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/272 |