Dakwah Ustad Maulana Pada Program "Islam Itu Indah" Di Trans TV Ditinjau Dari Perspektif Retorika

About Us

LSPR (London School of Public Relations) is a private educational institution based in Indonesia, primarily focused on communication, public relations, and related fields. An "institutional repository" typically refers to a digital collection of an institution's scholarly and creative output, including research papers, theses, publications, and other academic materials.If LSPR has established an institutional repository, it would serve as a platform to showcase and preserve the intellectual work of the institution's students, faculty, and researchers. This repository could be used to centralize.

"It's a space where ideas flourish."

Islami, Putri Bela (2019) Dakwah Ustad Maulana Pada Program "Islam Itu Indah" Di Trans TV Ditinjau Dari Perspektif Retorika. UGP-Thesis thesis, LSPR Communication and Business Institute.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kemajuan informasi dan teknologi saat ini memengaruhi cara individu berkomunikasi. Salah satu aspek komunikasi yang juga terpengaruh adalah dakwah. Dakwah merupakan salah satu praktik komunikasi yang dapat dijumpai kegiatannya di dalam masyarakat salah satunya media televisi. Di era globalisasi saat ini, dakwah dalam menyampaikan syiar islam tidak hanya melalui media massa saja, akan tetapi bisa juga melalui media sosial. Fenomena perubahan ini memberi tantangan baru bagi para pendakwah, agar dapat berdakwah lebih efektif kepada jamaahnya. Untuk itu seorang pendakwah perlu memiliki pemahaman retorika ketika melakukan dakwah kepada jamaahnya. Ustad Maulana merupakan salah satu Ustad yang berdakwah di media televisi pada program “Islam Itu Indah” TRANS TV. Pemakaian konsep Kanon Retorika Aristoteles dalam penelitian ini dimaksudkan untuk mengkaji lebih dalam kemampuan retorika Ustad Maulana dalam berdakwah di media massa televisi berdasarkan5 (lima) konsep kanon retorika Aristoteles yaitu : Invention (Penemuan), Arrangement (Pengaturan), Style (Gaya), Delivery (Penyampaian), dan Memory (Ingatan). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu menggunakan metode observasi, dokumentasi, dan wawancara kepada jamaah yang mengetahui sosok Ustad Maulanadan sering menonton program “Islam Itu Indah” TRANS TV dan wawancara langsung dengan Ustad Maulanamengenai persiapan dalam dakwahnya berdasarkan Konsep Ethos, Pathos, Logos dalam teori retorika Aristoteles.

Kata kunci: Retorika, Dakwah, Ustad Maulana, Trans TV, Kanon Retorika Aristoteles

Item Type: Thesis (UGP-Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races
Divisions: Faculty of Communication, Communication Studies > Mass Communication
Depositing User: Ms Kartika S
Date Deposited: 11 Jan 2024 06:49
Last Modified: 11 Jan 2024 06:49
URI: http://repository.lspr.ac.id/id/eprint/608

Actions (login required)

View Item
View Item